
Oleh: Imroatu Sholichah
gemahripah.co – Sudah sekitar 8 bulan pandemi virus COVID-19 melanda Indonesia. Bukan hanya Indonesia aja sih, tapi hampir seluruh negara di dunia sedang berjuang menghadapi virus mematikan itu.
Selama pandemi banyak orang melakukan aktivitas seperti bekerja, kuliah, atau sekolah dari rumah. Bosan ngga sih kita ngga bisa bebas kemana-mana kayak dulu? Tentu aja bosan. Tapi tahan dulu, mungkin membuat list rencana liburan saat pandemi telah berakhir nanti, bisa mengurangi rasa bosan kamu.
Negara kita ini punya banyak sekali destinasi wisata yang patut dikunjungi, seperti Bali, Raja Ampat dan masih banyak lagi. Tapi kalau kamu berdomisili di Jawa, ngga punya cukup duit buat liburan jauh-jauh, dan pengen mencoba tempat-tempat yang masih jarang dikunjungi wisatawan, berlibur ke Tulungagung bisa menjadi pilihan.
Tulungagung adalah salah satu kabupaten yang terletak di pesisir selatan Jawa Timur. Perjalanan darat dari Surabaya membutuhkan waktu sekitar 3-4 jam. Salah satu daya tarik Tulungagung yang paling kuat tentu saja wisata alamnya. Nih, beberapa tempat yang menarik buat kamu kunjungi kalau kamu lagi di Tulungagung.

- Pantai Popoh dan Pantai Gemah.
Dua pantai ini menjadi ikon Kabupaten Tulungagung. Pantai Popoh jaraknya sekitar 30 km dari pusat kota Tulungagung, butuh waktu 1 jam perjalanan untuk sampai ke sana. Sedangkan Pantai Gemah letaknya sekitar 7 km dari Pantai Popoh.
Dengan akses yang memadai, dua pantai ini bisa ditempuh dengan gampang menggunakan kendaraan pribadi. Di sana kita bakalan disuguhi pemandangan laut yang eksotis. Kita juga dengan mudah nemuin warung makan dan kios cendera mata. Di Pantai Popoh juga disediakan penginapan kalau kita mau stay lebih lama.

2. Air Terjun Lawean
Air terjun yang terletak di wilayah Pegunungan Wilis, Desa Geger, Kecamatan Sendang ini, memiliki ketinggian 100 meter, dengan suasana sangat asri dan alami. Buat kamu yang suka berpetualang, cocok banget ke sini. Karena untuk bisa sampai di lokasi air terjunnya aja kita harus jalan kaki dulu selama 3 kilometer dari dusun terdekat, melewati hutan dan sungai. Menarik, kan?

3. Pinka Lembu Peteng
Jika siangnya jalan-jalan ke pantai atau pegunungan, malam hari waktunya wisata kuliner. Pinka Lembu Peteng, atau biasa disebut dengan Pinka, adalah pilihan yang pas. Pusat kuliner Tulungagung ini letaknya di sepanjang Sungai Ngrowo dekat jembatan Lembu Peteng.
Di pusat kuliner ini warung-wrung berjejer menjual aneka makanan. Sambil makan, pengunjung bisa menikmati pemandangan sungai pada malam hari di tengah kota.
Itulah beberapa desitinasi wisata di Tulungagung yang menarik buat kamu kunjungi. Semoga bisa membantu menambah referensi rencana liburan kamu saat pandemi telah berakhir. (***)